Home » , » Syamsir Alam Selalu Siap Sedia Bela Merah Putih

Syamsir Alam Selalu Siap Sedia Bela Merah Putih

Written By Unknown on 24 Nov 2011 | 13.35

Syamsir Alam mengaku akan terus berjuang untuk bisa mengenakan seragam timnas Indonesia di laga resmi, setelah tak berhasil menembus skuad SEA Games 2011.

Syamsir baru bergabung dalam tiga laga uji coba terakhir dari 16 laga uji coba yang dijalani ‘Garuda Muda’. Penampilannya cukup memuaskan dan mencetak dua gol, namun tetap tak disertakan pelatih Rahmad Darmawan.
 
“Saya selalu siap untuk Merah Putih. Kapanpun saya dipanggil saya akan selalu siap,” Syamsir menegaskan. “Usia saya masih 19 tahun, ya, masih bisa dua SEA Games lagi,” sang bomber mengungkapkan ambisinya.
Usai laga perdana SEA Games 2011 melawan Kamboja, Rahmad menjelaskan alasan pencoretan Syamsir.
"Sebetulnya saya juga menyayangkan karena Syamsir adalah pemain potensial. Hanya saja waktu dia bergabung dengan kita (terlalu singkat)," terangnya.
"Akhirnya, di antara tiga atau empat striker, saya harus meninggalkan satu. Di situ ada Yongki (Aribowo), Tibo (Titus Bonai), Patrick Wanggai, dan Syamsir. Tak mungkin empat-empatnya masuk. Kalau diberi jatah 23 pemain, saya mungkin bisa tidur enak," tandasnya.
Syamsir mengaku cukup bisa memahami alasan pencoretannya. Namun sebenarnya sang penyerang bisa saja datang lebih cepat, andai surat pemanggilan diterima lebih cepat oleh klubnya.
"Padahal sebenarnya di sana (Penarol, klub Syamsir sebelum pindah ke CS Visse) saya sudah siap berangkat sejak awal, saya justru menunggu panggilan. Hanya saja surat pemanggilan dari PSSI tidak juga datang,” ungkapnya di sela-sela acara syukuran timnas U-23 di Jenggala, Jakarta, Selasa (22/11/11).
"Surat pemanggilan itu baru datang sekitar tiga minggu sebelum SEA Games," lanjut pemain yang besar di Depok, Jawa Barat, tersebut.
“Prinsipnya, klub itu mengizinkan kalau ada pemanggilan timnas. Tidak ada masalah,” ungkapnya.
Share this article :

Posting Komentar

Ketik komentar anda (No rasis, No Anarkis)

 
Support : Mbojo Network | Tofifoto | Forum Dou Mbojo
Copyright © 2011. Pendukung Timnas Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger