PSSI-KPSI Bertemu di Kantor KONI

Written By Unknown on 11 Jun 2012 | 17.55


Dua kubu PSSI yang sebelumnya berseteru dan telah berdamai di Malaysia, kini bertemu kembali di kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).

Dua kubu tersebut disambut oleh Ketua Umum KONI Tono Suratman di kantornya, Senin (11/6/2012).

Kubu PSSI pimpinan Djohar Arifin datang lebih dulu diwakili oleh Sekretaris Jenderal Tri Goestoro, Wakil Sekjen Hadiyandra, dan Waseksjen Bidang Luar Negeri Mursyid WK.
Sementara dari kubu PSSI versi KLB Ancol, hadir ketua umumnya, La Nyalla Mahmud Matalitti, Direktur PT Liga Indonesia Joko Driyono, Rahim Sukasah, Tony Apriliani, Tigor Shalomboboy, dan Aswan Karim.

Sebelum menggelar pertemuan tertutup, sebagai tuan rumah, Tono tampak menjadi penengah dan mendengar laporan dari kedua belah pihak yang sebelumnya telah bersepakat menandatangani nota kesepahaman (MoU) di Malaysia, Kamis (7/6/2012) lalu. Pertemuan pun baru mulai digelar pukul 15.00.
Usai bertemu KONI, rencananya kubu La Nyalla akan menemui Menteri Pemuda dan Olah Raga Andi Malarangeng. Sementara kubu Djohar Arifin sudah menemui Menpora, Jumat (8/6/2012) lalu. (inilah.com)



Follow Twitter @TimnaSSuporter & Facebook Pendukung Timnas Indonesia

  My Great Web page
Share this article :

Posting Komentar

Ketik komentar anda (No rasis, No Anarkis)

 
Support : Mbojo Network | Tofifoto | Forum Dou Mbojo
Copyright © 2011. Pendukung Timnas Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger